Tuesday, August 31, 2010

Anda Sering Alergi? Hati-hati Mungkin Ini Tanda Sakit Jantung

Menurut sebuah penelitian, alergi seperti sesak nafas, gatal-gatal, dan mata berair bisa jadi merupakan tanda-tanda bahwa seseorang memiliki kemungkinan beresiko serangan jantung. Dr. Jongoh Kim dari Albert Einstein Medical Center di Philadelphia, Pennsylvania dan rekan-rekannya meneliti 8600 orang dewasa dengan usia 20an tahun keatas. Mereka menemukan bahwa orang yang mengalami alergi umumnya juga beresiko mengalami serangan jantung. 8 % dari orang dewasa tersebut melaporkan sesak nafas dan 46 % menderita pilek atau mata yang berair – kombinasi dari tanda-tanda alergi ini biasanya disebut rhinoconjunctivis.

Selengkapnya :

http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/72/news/100827191036/limit/0/Anda-Sering-Alergi-Hati-hati-Mungkin-Ini-Tanda-Sakit-Jantung.html

Ikan, Resep Ampuh Awet Muda

Diet yang sehat hampir selalu menyertakan ikan, makanan berprotein dengan kandungan kalori yang lebih sedikit dari sumber makanan daging lainnya. Ikan juga merupakan salah satu makanan alami yang paling serbaguna karena Anda dapat mengolahnya dengan berbagai macam cara, diuap, dipanggang, digoreng maupun direbus. Tapi paling baik jika ikan dikonsumsi dalam bentuk sashimi, teri, carpaccio dan gravlax.

Penelitian yang dilakukan oleh Harvard School of Public Health menganjurkan untuk mengkonsumsi sampai dua porsi ikan dalam seminggu. Mengkonsumsi ikan dapat mengurangi resiko kematian akibat penyakit jantung sampai 33%. Bukti dari penelitian yang berbeda bahkan menunjukkan bahwa dengan mengkonsumsi ikan dapat menurunkan resiko kematian akibat penyakit jantung sampai 36%. Beberapa penelitian menunjukkan minyak ikan bermanfaat mengurangi pembekuan darah. Ikan yang paling menguntungkan dalam konteks ini adalah minyak ikan seperti salmon atau mackerel. Para peneliti juga mengatakan mengkonsumsi sejumlah ikan atau minyak ikan dapat mengrangi resiko kematian sampai 17%.

Baca selengkapnya :

http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/66/news/100831100435/limit/0/Ikan-Resep-Ampuh-Awet-Muda

Monday, August 30, 2010

Cairan Pembersih Tangan Buat Karyawan Rajin Bekerja

Pengusaha mana yang tidak suka jika para karyawan yang bekerja di kantornya selalu masuk dan fit terus? Selain biaya untuk kesehatan tidak menjadi membengkak, pekerjaan yang menjadi tanggung jawab masing-masing orang berjalan sesuai dengan rencana. Agar karyawan tetap sehat dan tidak gampang terkena virus, salah satunya bisa lewat cara menyediakan cairan pembersih tangan (hand sanitizer) di kantor. Hasil penelitian terbaru ilmuwan di Jerman menyebutkan kebiasaan mencuci tangan dengan cairan pembersih tangan antibakteri mengandung alkohol efektif mengurangi angka penyakit flu, demam serta batuk di lingkungan kantor. Tentu saja hal ini bisa mengurangi angka cuti sakit para karyawan.

Dalam riset yang dilakukan selama 1 tahun 1 bulan tersebut, para peneliti sebelumnya telah membagi 129 orang responden menjadi dua. Kelompok pertama adalah kelompok orang yang melakukan kebiasaan mencuci tangan seperti biasa (air), sedangkan kelompok kedua adalah kelompok orang yang membersihkan tangannya minimal lima kali dalam sehari dengan cairan pembersih.

Selengkapnya :

http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/69/news/100826162654/limit/0/Cairan-Pembersih-Tangan-Buat-Karyawan-Rajin-Bekerja.html

Apakah Sebabnya Feses Berwarna Hitam?

Setelah Anda memasukkan makanan ke dalam tubuh, tubuh akan mengolah makanan tersebut dan kemudian membuangnya. Secara normal, feses atau kotoran manusia berwarna kuning atau kecoklat-coklatan. Tapi pada kondisi tertentu, feses bisa berwarna hitam. Apa penyebabnya?

Kotoran yang berwarna hitam berarti menandakan adanya darah dalam feses. Darah menjadi hitam akibat adanya pendarahan yang berasal dari saluran pencernaan bagian atas, yang meliputi kerongkongan, perut, dan bagian atas dari usus kecil. Untuk mencegah hal tersebut, sebaiknya perhatikan beberapa penyebab di bawah ini agar Anda dapat menghindarinya.

Selengkapnya: http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/65/news/100830160955/limit/0/Apakah-Sebabnya-Feses-Berwarna-Hitam

 

Sunday, August 29, 2010

4 Cara Cepat Meringankan Stres

Siapa yang tidak ingin menghabiskan sore (atau akhir pekan) dengan menikmati perawatan tubuh yang dimanjakan di spa mewah? Tapi memanjakan tubuh di tangan seorang profesional membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Untungnya, sebuah hal yang mungkin untuk mendapatkan suasana spa – menciptakan suasana santai dengan hasil yang mengesankan – di rumah. Cobalah salah satu tips dari para profesional spa jika Anda perlu mengurangi stres secara cepat.

Rahasia Spa #1: Lenyapkan Sinus Anda

Ini mungkin terdengar jorok, tapi memang benar! Sinus padat dapat menimbulkan banyak stres, karena ketegangan pada wajah yang ditimbulkannya dapat mengakibatkan sakit kepala (dan juga alergi!). Untuk menguranginya, lakukan seperti seorang facialist profesional dengan menempatkan dua ujung jari pada pangkal hidung, lalu perlahan-lahan lakukan gerakan menggeser turun ke tulang pipi dan keluar mata Anda. Ulangi beberapa kali sampai wajah Anda terasa santai.– Margaret Lora, spa director di Spa Merge, New York City.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/68/news/100827101446/limit/0/4-Cara-Cepat-Meringankan-Stres.html

 

Friday, August 27, 2010

Dekat Dengan Ayah, Pria Jadi Lebih Tahan Stres

Kehidupan perkotaan besar yang selalu diwarnai kemacetan dan juga beban pekerjaan yang berat sangat mempengaruhi psikologi orang-orang yang tinggal didalamnya. Namun, tidak semua pria atau wanita mengambil sikap langsung stres ketika ia berada dalam kondisi yang kurang nyaman seperti itu. Ada pria-pria atau wanita-wanita yang ternyata tidak mudah stres ketika menghadapi ketidaknyamanan di dalam hidup mereka.

Khusus bagi para pria, faktor yang membuat emosi mereka jadi lebih stabil adalah pola hubungan dengan sang ayah di masa kanak-kanak. Berdasarkan hasil riset tim peneliti dari California State University (CSU), AS, diketahui bahwa  pria yang memiliki hubungan kurang hangat dengan ayahnya cenderung lebih sulit dalam menghadapi stres sehari-hari. Mereka juga relatif lebih mudah tertekan, mudah marah, dan gampang sakit akibat stres yang mereka hadapi.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/68/news/100821065345/limit/0/Dekat-Dengan-Ayah-Pria-Jadi-Lebih-Tahan-Stres.html

Thursday, August 26, 2010

Perubahan Cuaca Memicu Sakit Kepala

Ada sebuah kepercayaan lama yang menyebutkan bahwa perubahan cuaca dapat memicu masalah bagi penderita sakit kepala. Hal ini telah didukung kebenarannya oleh sebuah penelitian terbaru yang tampak pada anak-anak dan remaja baik yang memiliki masalah migrain maupun jenis sakit kepala kronis akibat ketegangan. Para partisipan diberikan sebuah alat yang tersambung komputer pada tangan mereka untuk merekam gejala sakit kepala mereka dengan menunjukkan “waktu yang akurat” selama dua minggu. Para peneliti kemudian membandingkan data yang ada dengan pola perubahan cuaca menggunakan perangkat lunak pelacak cuaca.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/69/news/100820185641/limit/0/Perubahan-Cuaca-Memicu-Sakit-Kepala.html

Wednesday, August 25, 2010

Labu Berserat Tinggi

Setiap Anda pasti pernah mendengar buah labu. Selain memiliki jenis yang beraneka ragam, buah ini ternyata juga kaya akan serat. Seperti diketahui, serat tinggi berfungsi sebagai 'penjebak' butiran lemak dan kolesterol, dan membawanya terus sampai terbuang dari tubuh melalui feses. Selain itu juga, serat sangat baik untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan dari bahaya kanker usus.  Diantara 40 jenis labu yang ada di dunia ini, terdapat enam jenis labu yang diketahui memiliki banyak serat. Labu apa sajakah itu? Berikut nama-namanya:  Selengkapnya

Tuesday, August 24, 2010

Pentingnya Sarapan Sehat

Sarapan adalah saat makan yang penting karena sarapan merupakan saat makan pertama setelah tubuh tidak mendapatkan asupan makanan dalam waktu yang lama. Pada masa kecil, ibu selalu menekankan kepada kami untuk tidak meninggalkan rumah tanpa makan apa-apa. “Minumlah segelas susu dan makan rotinya dulu,” merupakan nasehat yang biasa ibu sampaikan kepada kami.

Meskipun sebagian besar dari kita menyadari bahwa gizi yang baik dan diet seimbang adalah komponen penting bagi kesehatan secara keseluruhan, namun banyak dari kita tidak memiliki waktu untuk melakukan saat makan yang paling penting dalam melewati hari – sarapan.

Selengkapnya :

http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/66/news/100824101628/limit/0/Pentingnya-Sarapan-Sehat

Sunday, August 22, 2010

Alasan Orang Saling Melukai Meskipun Saling Mencintai

Kenapa pasangan yang saling mencintai cenderung sering saling menyakiti? Salma Prabhu, seorang psikolog asal India mencoba menjelaskan fenomena kejiwaan ini. Salma menyebutkan bahwa ‘kebutuhan’ seseorang untuk menyakiti orang-orang terdekatnya baik secara emosional maupun fisik dapat disebabkan oleh dua faktor. Pertama, karena orang tersebut merasa terlalu dekat dengan mereka sehingga ia tidak sungkan untuk menunjukkan sisi terburuk dalam dirinya.

Faktor kedua adalah biasanya ‘kebutuhan’ menyakiti ini menimpa mereka yang memang terbiasa untuk tidak dicintai. Sehingga ketika ada orang lain yang menghujani mereka dengan kasih sayang, mereka merasa tidak layak untuk mendapatkannya dan muncullah rasa tidak nyaman. Mereka pun akan mencoba untuk menyakiti atau melawan orang-orang yang menyodorkan cinta sehingga pada akhirnya mereka bisa kembali ke status atau situasi sebelumnya.

Seringkali kita mendenar banyak kisah sakit hati yang justru dilakukan oleh orang-orang terdekat seperti orangtua, pasangan, teman dan saudara. Dan kisah itu bisa membuat kita merasa prihatin. Padahal tanpa disadari, bisa jadi diri kita juga adalah salah satu korban ataupun pelaku dari sebuah kisah sakit hati lainnya. Menurut Salma, hal ini memang sering terjadi di antara pasangan serta di dalam keluarga. Anak-anak sering memanipulasi orangtua mereka untuk mendapatkan keuntungan. Jika tidak diantisipasi sejak awal, dapat menyebabkan anak-anak tidak lagi menghormati orangtua mereka.

Perilaku buruk harus dicegah sejak dini,” ujar Salma seperti dikutip dari Times of India. “Bahkan hal kecil seperti tidak menjawab pertanyaan orangtua harus dikoreksi sehingga mereka belajar untuk menghargai. Cobalah berkomunikasi dengan mata, nada bicara dan ekspresi wajah, termasuk mengatur emosi,” ujar Salma menambahkan.

Pasangan suami istri maupun pasangan yang sedang berpacaran juga seringkali saling menyakiti secara emosional. Terutama ketika perceraian bukanlah pilihan yang mudah. Misalnya saja jika seorang wanita yang berusia 40 tahun pernah gagal sampai dua kali dalam pernikahan, dan terus disakiti dalam hubungan baik secara emosi maupun fisik, maka ia akan sulit beradaptasi dengan hubungan yang positif.

Rasa sakit yang menguasai hatinya bisa membuat dirinya selalu memicu konflik karena merasa rendah diri. Ia pun cenderung defensif dengan menempatkan dirinya dalam kondisi hubungan yang buruk. Tak ada obat yang lebih ampuh untuk mengatasi hal ini selain memulihkan hati dengan pertolongan Roh Kudus untuk keluar dari setiap kepahitan dan luka yang berakar di hati.

Selengkapnya :

http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/68/news/100819164953/limit/0/Inilah-Alasan-Orang-Saling-Melukai-Meskipun-Saling-Mencintai.html

Friday, August 20, 2010

Ampuhnya Cabe Menurunkan Tekanan Darah

Hot Chilli Peppers tidak hanya membuat mulut Anda terbakar tapi juga telah menginspirasi sebuah band rock untuk menjadikannya sebagai sebuah nama. Selama beberapa waktu capsaicin yang merupakan kandungan dari cabe digunakan sebagai salep untuk mengurangi rasa nyeri. Saat ini tampaknya cabe juga bisa digunakan untuk mengurang tekanan darah Anda.

Penelitian sebelumnya pada capsaicin sebagai agen yang menurunkan tekanan darah menunjukkan hasil yang bertentangan. Meskipun demikian penelitian-penelitian ini telah diaplikasi secara jangka pendek dalam penggunaan capsaicin. Penelitian terbaru ini mengamati kandungan capsaicin terhadap hewan pengkonsumsi cabe dalam jangka waktu yang lama.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/66/news/100816164735/limit/0/Ampuhnya-Cabe-Menurunkan-Tekanan-Darah.html

Thursday, August 19, 2010

Move It Like King Julien

Jika Anda pernah menonton film kartun “Madagascar”, maka Anda tentu tahu tokoh Raja Lemur : King Julian. Raja Julian ini tampil dengan sangat lucu, dan selalu tampak fresh. Lagu OST yang terkenal dari film ini adalah “I Like to Move It, Move It” dan menjadi populer diantara anak-anak Amerika. Kita mungkin harus meneladani apa yang dilakukan raja lemur tersebut, bersenang-senang dengan menggerakkan badan sehingga mendapatkan hasil hidup yang sehat. Dengan banyaknya beban kerja saat ini, kebanyak orang kantoran hanya terpaku dimejanya dan jarang bergerak. Hasilnya adalah obesitas, kolesterol, gula darah tinggi dan sakit jantung.

Padahal dengan menggerak-gerakkan tubuh – lengan, kaki dan leher – sudah dapat membantu tubuh Anda untuk melepaskan racun-racun. Cairan bening dalam pembuluh linfa yang pararal ke pembuluh darah memiliki dua peran berbeda. Pertama mereka memberi makan tubuh dengan menyalurkan nutrisi seperti garam, mineral, dan protein. Kedua mereka mentransfer sel-sel limbah dan sampah yang menumpuk di dalam darah. Kemudian racun dan sampah itu dibuang melalui ginjal, paru-paru, usus besar dan kulit. Salah satu cara untuk membuat cairah limfa berfungsi dengan baik adalah dengan bergerak dan berolahraga. Dengan cara ini, racun-racun yang ada dalam tubuh dapat keluar melalui keringan, dan cairan respirasi.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/67/news/100813191511/limit/0/Move-It-Like-King-Julien.html

Wednesday, August 18, 2010

Anda Mengantuk? Jangan Biarkan Mengganggu Aktifitas Anda

Jika bawaan Anda selalu mengantuk, apalagi setelah makan siang, Anda bisa mengusir kantuk itu dengan menggunakan ‘obat’ alami berikut ini :

Jalan-jalan selama 10 menit lebih baik ketimbang makan permen. Hal ini membantu meningkatkan energi dan membuat Anda melek, bila saat di kantor Anda mengantuk. Hal ini dikemukakan oleh Prof. Robert Thayer, dari California State University, AS.

Terlelap sebentar saja, “Jangan lebih dari satu jam, cukup 5-25 menit,” tulis Dr. Barry Krakow dalam bukunya Sound Sleep, Sound Mind : Seven Keys to Sleeping Through the Night. “Duduk rileks di kursi dengan mata terpejam selama 10 menit saja juga cukup membantu,” ujar Dr. Allison T. Siebern dari Stanford University Sleep Medicine Center, AS. Jika tidak ada ruang khusus tidur, jangan menelungkup ke meja.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/67/news/100818164304/limit/0/Anda-Mengantuk-Jangan-Biarkan-Mengganggu-Aktifitas-Anda.html

Tuesday, August 17, 2010

Nyamuk Ternyata Suka Bau Keringat Manusia Loh..

Nyamuk, serangga satu ini sering menjadi masalah bagi kita yang hidup di iklim tropis. Mulai dari demam berdarah hingga malaria, penyakit yang disebabkan oleh nyamuk seringkali memakan korban jiwa yang tidak sedikit. Namun sebenarnya cara menghindari nyamuk ini sederhana seperti menerapkan prinsip 3 M, menutup, menguras dan mengubur sehingga tidak memberi tempat bagi nyamuk untuk berkembang biak. Tetapi ada beberapa cara pencegahan lain yang bisa Anda lakukan, cara-cara berikut ini disarankan dalam sebuah artikel yang dirilis oleh laman Telegraph.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/72/news/100813193629/limit/0/Nyamuk-Ternyata-Suka-Bau-Keringat-Manusia-Loh.html

 

 

Monday, August 16, 2010

Kurangi Hipertensi dengan Kalsium, Magnesium, dan Kalium

Ketika membicarakan soal hipertensi, kita perlu tahu terlebih dahulu apa itu tekanan darah. Tekanan darah yaitu tekanan yang dialami darah pada pembuluh arteri ketika darah dipompa oleh jantung ke seluruh anggota tubuh manusia. Tekanan darah dibuat dengan mengambil dua ukuran.

Misalnya, ketika dokter menyebut 140/90 mmHg. Angka pertama (140) menunjukkan tekanan ke atas pembuluh arteri akibat denyutan jantung atau pada saat jantung berdenyut / berdetak, disebut tekanan sistolik atau tekanan atas. Angka kedua (90) menunjukkan tekanan saat jantung beristirahat di antara pemompaan, disebut tekanan diastolik / tekanan bawah.

Selengkapnya: http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/65/news/100816150741/limit/0/Kurangi-Hipertensi-dengan-Kalsium-Magnesium-dan-Kalium

Sunday, August 15, 2010

Usir Stres Dengan Olahraga

Bagaimana cara Anda menghadapi stres? Salah satu cara terbaik untuk mengatasi stres adalah dengan melakukan olahraga. Artikel ini akan memberikan tips yang dapat membantu Anda untuk mengatasi stres dengan olahraga sehingga Anda dapat merasakan kualitas hidup yang lebih baik. Informasi berikut ini akan bermanfaat bagi Anda.

Hidup memang bisa membuat kita sedikit gila. Antara pekerjaan, relationship, dan tekanan dalam keluarga, kita semua memiliki saat-saat di mana kita akan merasa sedikit kewalahan. Bagaimanapun juga, hidup dengan stres akibat tekanan-tekanan hidup ini sangat bertolak-belakang dengan gaya hidup sehat. Saat kita sedang stres, itu adalah saat dimana kita sebenarnya melakukan pengrusakan terburuk terhadap tubuh kita! Jadi, inilah beberapa tips untuk membantu hari-hari Anda bebas stres!

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/68/news/100813171224/limit/0/Usir-Stres-Dengan-Olahraga.html

 

 

Friday, August 13, 2010

7 Minyak Paling Disarankan Ahli Ilmu Gizi

Sudah bukan hal yang baru kalau minyak terbagi menjadi dua, yakni minyak yang sehat dan tidak sehat. Secara sederhana, definisi dari minyak yang sehat adalah minyak yang bagus dan tidak berbahaya bagi tubuh manusia, sedang minyak yang tidak sehat adalah minyak yang berbahaya bagi tubuh manusia. Apabila diberikan pilihan (terlepas dari harga produk), apakah ingin mengonsumsi minyak sehat atau yang tidak sehat, tentu Anda semua akan memilih opsi pertama bukan? Keputusan Anda ini adalah hal yang logis karena pada dasarnya tidak ada satupun manusia yang ingin merasakan sakit dalam hidupnya. Berangkat dari hal tersebut, tentu Anda ingin mengetahui jenis minyak apa sih yang termasuk dalam kategori bagus untuk kesehatan tubuh manusia? Berikut 7 jenis minyak yang dimaksud dan juga merupakan rekomendasi dari para ahli ilmu gizi.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/66/news/100813000035/limit/0/7-Minyak-Paling-Disarankan-Ahli-Ilmu-Gizi.html

Thursday, August 12, 2010

Kucing Dapat Membantu Manusia Panjang Umur?

Jika Anda saat ini adalah pemelihara kucing, berbahagialah. Seorang dokter spesialis penyakit dalam asal Amerika Serikat mengungkapkan adanya hubungan antara memelihara kucing dengan risiko kematian yang akan dihadapi manusia. Dr Henry S. Lodge dalam penelitiannya menemukan orang-orang yang memiliki hewan peliharaan seperti kucing memiliki kecenderungan lebih rendah terkena serangan jantung dibandingan mereka yang tidak memelihara.

Menurut Lodge, kucing maupun anjing bisa mengurangi rasa kesepian dan depresi. Emosi-emosi ini, tambahnya, bila tidak segera ditangani bisa memicu kematian dini. Namun, bila Anda tidak/belum siap memelihara kucing atau anjing, tidak ada salahnya mengajak bermain hewan peliharaan tetangga atau kerabat Anda selama beberapa saat. Selain memelihara kucing, tambah Lodge, ada sejumlah jurus lain yang dapat membuat Anda hidup lebih lama, yakni :

Selengkapnya :

http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/69/news/100811183037/limit/0/Kucing-Dapat-Membantu-Manusia-Panjang-Umur-.html

 

 

Bebas Dari Kecanduan Gula

Seperti kecanduan pada umumnya, ada masalah fisik yang mengendalikan kecanduan Anda terhadap gula. Perawatan sederhana dapat menghilangkan ketergantungan Anda akan gula dan membuat Anda merasa jauh lebih baik! Apakah Anda sering merasakan momen “makan aku SEKARANG atau aku akan membunuhmu”? Hal ini mencerminkan kelelahan dari kelenjar adrenal Anda yang menimbulkan stres. Daripada minum soda, yang sama artinya dengan mengkonsumsi ¾ sendok makan gula per ons, dan bisa membawa Anda memiliki kandungan gula yang tinggi, gantilah dengan 1-2 tic tacs atau ½-1 paket gula, letakkan di bawah lidah Anda. Kemudian makanlah cemilan yang mengandung protein tinggi seperti telur, daging, ikan, keju dan kacang-kacangan. Gula dalam dua tic tacs cukup untuk memuaskan ketergantungan Anda terhadap gula tanpa membahayakan diri Anda sendiri.

Selengkapnya: http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/65/news/100806152349/limit/0/Bebas-Dari-Kecanduan-Gula.html

Wednesday, August 11, 2010

Hubungan Amandel (tonsil) dengan batuk berdahak

Hubungan Amandel (tonsil) dengan batuk berdahak

 

Pertanyaan :

Malam Dok,.. Saya ingin bertanya mengenai tengorokan saya yang selalu berdahak, tidak selalu batuk-batuk memang. Tapi setiap selesai makan pasti batuk berdahak dan seperti ada yang nyangkut di tengorokan. Oh ya, setiap pagi saya selalu pilek. Ada dokter yang bilang AC terlalu dingin, alergi, dll. Saya sudah ke tiga dokter berbeda dan tidak ada hasil. Memang beberapa (5) tahun yang lalu saya pernah memeriksakan telinga kiri saya yang kurang dengar, dan kata Dokter THT saya harus operasi amandel, karena amandelnya lumayan besar. Tapi tidak saya lakukan karena merasa tidak ada hubungannya, dan jujur takut dengan operasi. Tapi apakah benar demikian, dan apakah ini ada hubungannya dengan berdahak? Mohon pencerahannya.

 

Dokter OBI Menjawab :

Sangat berhubungan erat. Amandel (tonsil) yang membesar atau bengkak dapat menimbulkan gejala seperti batuk berdahak, sulit menelan, nyeri. Ketika semakin membesar dapat menyebabkan kesulitan bernafas. Saran saya coba hindari makanan / minuman yang terlalu dingin, panas, pedas, asam, maupun berminyak untuk mencegah amandel semakin membesar. Bila belum memberikan hasil, operasi tonsilektomi merupakan pilihan terakhir.

 

http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/71/news/100107221244/limit/0/Dahak-yang-Tak-Kunjung-Hilang.html

Tuesday, August 10, 2010

Hidup Pria Ini Tertolong Berkat Gigitan Anjing

Jika kebanyakan pemilik menjadi marah atau kesal apabila digigit oleh anjing peliharaannya, pria yang satu ini justru mengucap syukur. Jerry Douthett (48) mengaku berterima kasih dengan apa yang dilakukan anjingnya, Kiko, yang memakan sebagian jempol kaki kanannya. Menurut Jerry, tindakan Kiko tersebut telah membuat dirinya akhirnya pergi ke dokter. “Saya harus berterima kasih kepada anjing saya yang telah menyelamatkan hidup saya. Jika dia tidak menggigit jempol saya, saya tidak akan mau pergi ke dokter,” katanya kepada wartawanAssociated Press (AP)

Pria paruh baya tersebut berujar bahwa dirinya baru mengetahui menderita diabetes tipe 2 ketika dokter memeriksa jempol kakinya yang terluka. Dokter tersebut menyarankan agar sisa jempolnya diamputasi agar tidak membusuk dan menjalar ke anggota tubuh yang lain.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/72/news/100810180633/limit/0/Hidup-Pria-Ini-Tertolong-Berkat-Gigitan-Anjing

 

Memikirkan Tuhan Membuat Hati Tenang

Berbahagialah Anda jika kini menjadi seorang Kristen atau pengikut Kristus karena ini memberikan pengaruh yang positif bagi diri Anda. Sekelompok ilmuwan dari Kanada menemukan hasil yang mengejutkan ketika mereka melakukan pemindaian otak kepada sejumlah orang yang menjadi obyek penelitian. Dari penelitian tersebut terlihat bahwa orang-orang yang mengingat Tuhan di dalam pikirannya memiliki tingkat kenyamanan yang lebih baik daripada mereka yang tidak mengingat atau memercayai Tuhan.

Eksperimen dilakukan sebanyak dua kali dengan dua obyek penelitian yang berbeda. Pertama-tama, para ilmuwan meneliti sekelompok orang yang beragama (memercayai Tuhan dalam kehidupannya). Ketika para obyek penelitian ini diberikan rangsangan mengenai agama dan Tuhan, aktivitas otak di area anterior cingulate cortex (ACC) menjadi menurun. Untuk diketahui, ACC adalah bagian otak yang berkaitan dengan hal-hal bersifat angka, mengatur kesadaran dan gairah serta mengingatkan kita ketika kita berbuat kesalahan.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/68/news/100809172329/limit/0/Memikirkan-Tuhan-Membuat-Hati-Tenang.html

Monday, August 9, 2010

Dahsyatnya Manfaat Jagung Yang Perlu Anda Ketahui

Bayangkan sup jagung, jagung bakar, keripik jagung, perkedel jagung dan berbagai penganan dari jagung lainnya. Lezat bukan? Jagung adalah sayuran yang kaya akan nutrisi. Nutrisi yang dikandungnya antara lain kaya vitamin B1, vitamin B5, asam folat dan vitamin C. Dari kandungan nutrisi yang dimilikinya, jagung dapat membantu tubuh Anda untuk menghasilkan sel-sel baru dan melawan penyakit. Ibu hamil sangat membutuhkan asam folat karena asam folat diyakini ampuh membentuk saraf janin saat dalam kandungan. Mengkonsumsi jagung bisa menjadi sousi bagi ibu hamil untuk mendapatkan asam folat yang dibutuhkan selama masa kehamilan.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/66/news/100809195037/limit/0/Dahsyatnya-Manfaat-Jagung-Yang-Perlu-Anda-Ketahui

Sunday, August 8, 2010

Sabun ASI: Baik Bagi Tubuh?

Banyaknya berita yang beredar mengenai betapa menakutkannya bahan kimia yang terkandung di dalam sabun dan detergent, maka kembali ke produk alami menjadi sebuah pilihan demi kebaikan tubuh kita sendiri. Sebuah pepatah lama mengatakan ‘Susu adalah nutrisi terbaik bagi tubuh’. Namun seorang aktris Jepang Asako Seto mengaplikasikan pepatah lama dengan sangat jauh. Seto membuat sabun dari ASI-nya sendiri. Saatnya untuk mengproklamirkan. Ya, ASI adalah yang terbaik!

Selengkapnya http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/72/news/100805163104/limit/0/Sabun-ASI-Baik-Bagi-Tubuh

Thursday, August 5, 2010

Berjalan Kaki Banyak Manfaatnya Loh Bagi Kesehatan

Berjalan kaki adalah olahraga terpopuler di dunia karena siapa pun bisa melakukannya. Namun begitu, tidak semua orang yang menyadari hal ini. Orang-orang sekarang lebih senang membentuk tubuh agar terlihat langsing bagi perempuan dan berotot bagi pria daripada melangkahkan kaki di jalan selama beberapa waktu. Berikut keuntungan-keuntungan yang bisa Anda dapatkan pada saat berjalan kaki:

Baca Lanjutannya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/69/news/100731081502/limit/0/Berjalan-Kaki-Banyak-Manfaatnya-Loh-Bagi-Kesehatan.html

Wednesday, August 4, 2010

Sehatkan Tubuh dengan Peregangan Kilat di Meja Kantor

Setiap hari kita menghadapi jadwal kerja yang sudah tersedia. Setiap hari, kadang saking sibuknya, kita tidak memperhatikan kondisi tubuh kita sendiri. Bagi karyawan, ini artinya lebih banyak duduk di belakang meja komputer. Akhirnya semakin tegang pula otot leher, bahu, dan punggung kita. Ketidaknyamanan fisik ini membuat hari semakin tidak menyenangkan.

Dalam mengatasi hal tersebut, mari kita lakukan peregangan berikut ini tanpa harus meninggalkan meja kerja kita. Latihan ini hanya membutuhkan waktu 30 detik, Gerakan peregangan ini baik untuk punggung, leher, dan pinggul kita. Kekuatan utama dari gerakan ini adalah membantu kita merasa cukup tenang dan membiarkan nafas kita lebih lambat dan dalam. Trik ini juga sangat ampuh untuk mengatasi stres. Berikut langkah-langkah peregangan yang bisa kita lakukan di meja kerja :

1.     Mundur sedikit ke bagian belakang bangku, dan usahakan paha kita berada di atas dudukan bangku.

2.     Pastikan kedua telapak kaki menempel dan beristirahat di lantai. Jika belum bisa, turunkan bangku kita sedikit.

3.     Buka lebar lutut dan pastikan kedua telapak kaki berada tepat di bawah lutut.

4.     Tekuk badan dari pinggang ke arah depan, rebahkan torso hingga kepala berada di antara kedua paha. Biarkan kedua tangan di atas kepala, lalu bawa ke bawah menempel lantai.

5.     Diamkan tubuh kita dalam posisi ini dalam beberapa saat, biarkan tubuh kita terbiasa dengan situasi yang baru.

6.     Ketika pernapasan kita sudah lebih lambat dan panjang, lanjutkan dengan memanjangkan tulang punggung kita setiap kali menarik napas. Dan lepaskan otot kita setiap membuang napas.

7.     Lakukan pemanjangan tulang belakang, setidaknya hingga 10 tarikan napas yang dalam.
Ketika mengangkat badan ke atas, tetap usahakan tulang punggung melengkung. Biarkan punggung bagian bawah sampai pada sandaran bangku terlebih dahulu, lalu disusul dengan punggung bagian tengah dan kemudian baru tulang belikat. Terakhir, bawa kepala kembali ke posisi awal.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/67/news/100805104347/limit/0/Sehatkan-Tubuh-dengan-Peregangan-Kilat-di-Meja-Kantor

Tuesday, August 3, 2010

Stres? Kenali Gejala-gejalanya

Dunia semakin hari semakin banyak dipenuhi orang-orang yang stres. Tidak ada satu pun pemerintah di bumi ini yang bisa memastikan bahwa penduduk negaranya bebas dari masalah yang satu ini.

Mengenali gejala-gejala stres dapat menjadi solusi bagi Anda agar terhindar dari resiko terkena stres. Apa sajakah gejala-gejala tersebut? Berikut uraiannya

Sakit otot

Rasa sakit di leher yang cukup lama mungkin terjadi karena Anda duduk terlalu lama di depan komputer, namun hal ini bisa juga terjadi karena Anda sedang tertekan. Stres mempengaruhi sistem kerja otot, sehingga menimbulkan tegang dan kejang pada otot. Untuk mengatasinya, ambil nafas dalam-dalam sebanyak 5-10 kali dan relakskan tubuh. Untuk melemaskan otot leher, putar leher perlahan atau minta pijat pundak dari orang-orang di sekitar Anda.

Mata kejang

Jika salah satu mata Anda sering berkedut, maka bisa jadi ini juga merupakan dampak dari stres. Untuk mengatasi hal ini, tutuplah mata sambil membayangkan tempat yang menyenangkan. Jaga mata agar tidak sampai terlalu letih. Jika Anda menatap lama ke layar komputer, maka belokkan pandangan tiap 20 menit sekali ke arah lain. Jika tidak, tutuplah mata Anda dan bayangkan keindahan alam yang pernah Anda datangi.

Kulit kasar

Apakah kulit dan kuku Anda tampak kusam tak terpelihara? Coba ingat, apakah saat gelisah Anda selalu menggigit bibir atau kuku? Hal ini lebih sering dilakukan oleh kebanyakan wanita. Untuk menghindari kerusakan kulit dan kuku, carilah pelarian yang lain, misalnya dengan meremas-remas bola karet kecil, atau hal lain yang tak melukai tubuh. Ini bisa menjadi pelampiasan sehat untuk pikiran yang sedang galau.

Baca Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/68/news/100803170521/limit/0/Stres-Kenali-Gejala-gejalanya

 

Monday, August 2, 2010

Awasi Hipotensi dan Anemia Saat Hamil

Calon ibu yang sedang mengandung bayinya alias hamil, terkadang mengalami tekanan darah rendah (hipotensi) dan jumlah sel darah berkurang (anemia). Kedua hal ini membuat mata berkunang-kunang. Sebelum hal ini, terjadi ada baiknya kita waspadai terlebih dahulu.

Tekanan darah rendah (hipotensi)

Pada saat hamil, hormon progesteron meningkat dan menyebabkan pembuluh darah menjadi melebar, sehingga tekanan darah pun turun. Hal ini bisa dipicu oleh adanya tekanan pada pembuluh nadi besar (aorta) serta vena kava (pembuluh darah balik) dan juga karena membesarnya rahim saat hamil. Ini biasanya terjadi ketika ibu hamil dalam posisi telentang yang disebut supine hipotensi. Ibu hamil juga dilarang untuk tiba-tiba berdiri dari posisi duduk, jongkok, atau berbaring. Gerakan mendadak ini membuat aliran darah di otak turun tiba-tiba akibat gravitasi bumi. Kondisi ini disebut postural hipotensi.

Cara mencegah supine hipotensi yaitu sebaiknya tidak berbaring telentang, berbaringlah miring ke kiri atau ke kanan sehingga pembuluh darah besar tidak tertekan. Cara mencegah postural hipotensi yaitu dengan beranjak dari duduk secara bertahap dan perlahan agar aliran darah punya kesempatan utnuk menyesuaikan aliran dengan perubahan posisi tersebut.

Selengkapnya : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/66/news/100730152737/limit/0/Awasi-Hipotensi-dan-Anemia-Saat-Hamil.html

Sunday, August 1, 2010

Inspirasi Bugar dari Dr. Pamela Peeke

Anda kesulitan mengatur pola diet dan olahraga? Tips dari Dr. Pamela Peeke, penasihat medis Discovery Health Channel National Body Challenge, berikut bisa menjadi inspirasi Anda. Yang pertama, tulislah tiga atau empat tujuan yang jelas dan spesifik yang bisa Anda pertahankan. Contohnya, Anda ingin menurunkan setengah kilogram lemak setiap minggu dengan jalan kaki minimal 30 menit selama lima hari. Jangan merencanakan tujuan yang terlalu muluk sehingga hanya akan membuat Anda frustasi.

 

Info lebih lanjut : http://www.jawaban.com/index.php/health/detail/id/67/news/100729095409/limit/0/Inspirasi-Bugar-dari-Dr-Pamela-Peeke.html

My Blog List